Kamis, 09 Januari 2014

Dapur helmia (episode variasi roti)

ES FALODA ROTI

Bahan: 
  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 150g gula pasir
  • 400cc air
  • 6 lembar roti tawar
  • pewarna makanan hijau dan merah, secukupnya
Bahan pelengkap:
  • 1ltr susu cair
  • sirup secukupnya
  • nata de coco
  • selasih
  • es batu secukupnya
Cara membuat:
  • campur agar-agar, gula pasir dan air rebus hingga mendidih sambil terus diaduk2
  • angkat dan bagi dua, beri pewarna masing2 merah dan hijau
  • susun roti di loyang, siram dengan agar-agar sampai rata dan meesap. lakukan untuk masing-masing warna. setelah beku, potong2 ukuran dadu
  • sajikan dengan menyusun potongan rotiagar, nata de coco, selasih. 
  • siram dengan sirup diatasnya kemudian siramkan susu cair
  • terakhir tambahkan es batu. grrrrrr segerrrrr...





.(sumber: majalah ummi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar